10 Lokasi Terbaik: Liburan Ke Pantai Di Malaysia

Trip101 Editorial
Posted May 24, 2019
| 4 menit membaca

Malaysia adalah negara yang terletak di kawasan khatulistiwa. Oleh karena itu, di negara ini terdapat banyak pantai bagus yang terkenal dan sering dikunjungi oleh wisatawan dan ada juga pantai-pantai indah yang tidak terjamah. Di artikel ini, kami menampilkan beberapa pantai di Malaysia yang kami rekomendasikan untuk kamu yang sedang merencanakan liburan ke pantai!

1. Pantai Pulau Mabul, Sabah

Pantai Pulau Mabul terletak di bagian tenggara Malaysia di Pulau Sipadan, Sabah. Tempat ini disebut-sebut sebagai salah satu tempat menyelam terbaik di dunia yang sangat terkenal di kalangan penyelam lokal dan mancanegara sebagai lokasi muck diving. Untuk sampai ke pulau ini, kamu perlu naik pesawat ke Tawau dan kemudian naik taksi selama satu jam ke Semporna. Dari sini, kamu bisa naik speed boat atau perahu cepat yang akan mengantar kamu ke pulau. Kamu juga bisa memesan tempat menginap unik yang bernama chalet untuk pengalaman yang lebih menarik.

Pantai Pulau Mabul

Alamat: Pulau Sipadan, Sabah

2. Pantai Pulau Layang-Layang, Labuah

Layang-Layang adalah pulau lain yang terletak di pesisir daerah federasi Labuan, Malaysia Timur di bagian barat laut pesisir Kota Kinabalu, Sabah. Rasanya seperti di kawasan antah-berantah! Tidak banyak yang bisa kamu lakukan di pulau ini selain diving dan snorkeling. Pos Angkatan Laut Malaysia terletak di sisi lain pulau ini yang merupakan lokasi pengamatan dan pelatihan Angkatan Laut Malaysia atau Royal Malaysian Navy. Karena sebagian besar merupakan hasil reklamasi, tidak terdapat banyak pantai di pulau ini.

Untuk sampai ke pulau ini, kamu bisa memesan penerbangan khusus dari MAS Wings. Pulau ini terletak perairan dalam. Lokasinya jauh dari mana-mana dan air laut di sini sangat jernih dan bersih, tidak terjamah manusia! Sama seperti Pulau Sipadan yang lebih terkenal tapi tanpa lalu-lalang perahu nelayan karena pulau ini jauh lebih terpencil. Kehidupan laut di sini sangat beragam dan kondisi batu karangnya terjaga dengan baik.

Pantai Layang-Layang

Alamat: Pantai Layang Layang, 87000, Daerah Federasi Labuan

3. Tanjung Rhu, Langkawi


Pantai Tanjung Rhu di Pulau Langkawi adalah salah satu pantai di Malaysia yang sangat terkenal. Pantai ini terletak di ujung timur laut Langkawi. Pantai Tanjung Rhu cukup terpencil dan ekslusif. Di kawasan iini terdapat beberapa tempat wisata yang bisa kamu kunjungi. Pantai ini terkenal dengan airnya yang sangat jernih dan pasirnya yang putih. Banyak film-film asing yang menjadikan tempat ini sebegai lokasi shooting. Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan di sini. Pantai umumnya cantik dan pantai pribadi yang menjadi bagian dari resort di sini lebih cantik lagi.

Tanjung Rhu, Langkawi

Alamat: Tanjung Rhu, Mukim Ayer Hangat Pulau Langkawi

4. Pantai Juara, Pulau Tioman


Pantai ini terletak di Pulau Tioman, di pesisir kawasan Johor. Kamu bisa naik kapal ferry dari Mersing ke pulau ini. Dari Kuala Lumpur atau Singapura, kamu bisa manfaatkan jalur darat yang memakan waktu sekitar 5 jam. Setelah tiba di Mersing atau Tanguk Gemok, kamu harus naik kapal ferry lagi selama 3 jam ke salah satu dermaga di Tioman. Dari sana, gunakan jasa taksi lokal ke Pantai Juara. Memang perjalanan menuju tempat ini berkesan rumit, tetapi semuanya akan terbayar dengan pemandangan dan nuansa pantai yang indah!



Saran: Selama di Pulau Tioman, kenakan pakaian tertutup atau gunakan lotion anti nyamuk untuk melindungi diri kamu dari gigitan serangga.

Pantai Juara

Alamat: Pesisir Timur Pulau Mersing, Johor

5. Pantai Pulau Perhentian Kecil, Terengganu

Pulau Perhentian adalah tujuan tepat untuk kamu yang mencari pulau terpencil untuk mengasingkan diri di Semenanjung Malaysia. Pulau ini menawarkan air laut yang biru dan jernih serta pantai berpasir. Di sini terdapat Pulau Perhentian Besar dan Pulau Perhentian Kecil. Pulau yang pertama cenderung lebih ramai. Di pulau yang kedua, terdapat banyak pantai-pantai kecil dan Pantai Panjang atau Long Beach adalah yang paling terkenal di kalangan wisatawan. Di sini kamu bisa snorkeling dan main ke Teluk Penyu dan Lokasi Hiu. Untuk sampai ke pulau ini, cara yang paling cepat dan mudah adalah naik pesawat dari Kota Bharu dan naik taksi sekitar 45 menit dari airport ke Dermaga Kuala Besut untuk melanjutkan perjalanan dengan kapal ferry.

Pantai Pulau Perhentian Kecil, Terengganu

Alamat: Pulau Perhentian Kecil, Kuala Besut, Terengganu

6. Pantai Pulau Rawa, Johor

Pulau Rawa berjarak sekitar 4 setengah jam dari Kuala Lumpur. Kamu akan tiba di Dermaga Mersing dan naik kapal ferry selama 30 menit dari sini ke Pulau Rawa. Pulau ini terletak di kepulauan Taman Laut Sultan Iskandar. Salah satu tempat wisata paling terkenal di Pulau Rawa adalah perosotan airnya! Tidak ada tempat main air yang lebih seru di negara ini selain di Pulau Rawa! Kamu bisa juga bersantai di pulau beriklim tropis ini. Atau kamu bisa snorkeling, scuba diving, berlayar naik Hobie Cat, atau kayak.

Pantai Pulau Rawa, Johor

Alamat: Pulau Rawa, Johor

7. Pantai Redang dekat Taaras Resort, Redang

Redang adalah permata alam di pesisir timur Semenanjung Malaysia. Tempat ini terkenal dengan airnya yang jernih, pantainya yang berpasir putih, dan kehidupan lautnya yang menakjubkan. Snorkeling dan scuba diving adalah beberapa aktivitas yang harus kamu coba saat liburan ke Pantai Redang. Liburan di sini memberikan pengalaman relaksasi yang memuaskan. Pantai di Taaras Resort sangat indah. Sebagian dari pantai pribadi ini, yang bernama Pantai Awam, terbuka untuk umum.

Pantai Redang, Pulau Redang, Terengganu

Alamat: Pulau Redang, 20928 Redang Island

8. Pantai Coral, Pangkor

Untuk sampai ke Pulau Pangkor, kamu bisa naik bus ke Lumut. Dari sini, kamu naik kapal selama 30 menit untuk tiba di pulau. Kamu juga bisa naik pesawat ke Ipoh untuk melanjutkan perjalanan dengan bus. Pantai Coral disebut-sebut sebagai salah satu pantai terbaik di pesisir barat Semenanjung Malaysia. Dengan air biru-kehijauan yang jernih dan pasir putihnya, pantai di Malaysia yang satu ini adalah salah satu pantai dengan nuansa paling damai di pulau ini. Keindahannya akan membuatmu takjub. Banyak yang bilang pantai ini cocok untuk pasangan bulan madu karena banyaknya pantai kecil sepi yang romantis di kawasan ini. Tidak usah khawatir diganggu saat berduaan!

Pantai Coral, Pangkor

Alamat: Pantai Coral, 32300, Perak

9. Pantai Pulau Gaya, Kota Kinabalu

Pulau Gaya di Malaysia adalah pulau yang cukup besar dan terletak hanya 10 menit dari Kota Kinabalu, ibukota kawasan timur Malaysia, Sabah. Pulau ini adalah bagian dari Taman Nasional Tunku Abdul Rahman. Pulau Gaya adalah pulau terbesar di Taman Nasional ini dan yang terdekat dengan pusat Kota Kinabalu. Pulau ini dipenuhi hutan tropis yang tidak terjamah. Untuk sampai ke pulau ini, kamu bisa naik speed boat atau kapal cepat dari dermaga Kota Kinabalu.

Pantai Pulau Gaya

Alamat: Kota Kinabalu, Sabah

10. Pantai Golden, Sarawak


Pantai Golden terletak di Kuching, Sarawak. Di sini, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan Laut Cina Selatan yang indah, ajang refreshing buat kamu yang tinggal di daerah perkotaan. Merupakan bagian dari Taman Nasional Similajau, pantai ini merupakan salah satu pantai di Malaysia yang dijadikan lokasi bertelurnya penyu-penyu. Karena itulah, pantai ini juga dikenal dengan nama Pantai Penyu.

Pantai Golden, Sarawak

Alamat: Similajau, 97000 Bintulu, Sarawak

Website: Pantai Golden

Kunjungi Malaysia "Truly Asia"

Malaysia adalah negara indah dengan perpaduan beragam budaya dan dihiasi dengan keindahan alam yang menakjubkan. Kunjungi beragam pantai di Malaysia agar kamu bisa lihat dan buktikan sendiri keindahannya!

Pengungkapan: Trip101 memilih daftar di artikel kami secara independen. Beberapa listingan di artikel ini berisi link afiliasi.

Mari terhubung