22 Tempat Wisata Di Vietnam Yang Harus Kamu Kunjungi - Diperbarui 2024

Trip101 Editorial
Trip101 Editorial 
Contributing Writer
Diperbarui
| 15 menit membaca

Vietnam merupakan sebuah negara kecil yang terletak di sebelah barat laut Benua Asia dan merupakan bagian dari Indochina, bersama dengan dua negara Asia Tenggara lainnya, Laos dan Kamboja. Asal kata Vietnam bermula di abad ke-2 SM. Vietnam berarti “sekelompok orang” yang tinggal di sebelah selatan Tiongkok. Bentuk geografis Vietnam yang menyerupai naga bukan satu-satunya hal yang membuat negara ini menarik, Vietnam juga kaya akan budaya dan tempat-tempat yang tidak kalah menarik. Vietnam dijuluki sebagai The Ascending Dragon dengan bagian kepala naga yang terletak di ibu kota Hanoi dan ekornya di Kota Ho Chi Minh / Saigon.

Jelajahi Vietnam!

Vietnam melewati masa penjajahan yang sangat panjang, diawali oleh Tiongkok yang menduduki Vietnam selama 500 tahun kemudian dilanjutkan dengan pendudukan Perancis dan Amerika. Vietnam akhirnya merdeka di tahun 1970an. Hal ini membuat budaya Vietnam sangat kental dengan pengaruh eksternal dari negara-negara tersebut, ditambah dengan faktor-faktor lain, seperti pengaruh pemikiran filsuf terkemuka Konfusius. Tidak hanya kaya akan budaya, Vietnam juga merupakan destinasi wisata yang ramah untuk turis.

Kalau kamu berencana liburan ke Vietnam, pastikan waktu liburanmu cukup untuk menikmati semua yang ditawarkan negara ini! Berikut ini adalah 22 tempat wisata di Vietnam rekomendasi kami yang patut kamu kunjungi saat liburan ke Vietnam.

1. Hanoi

Awali liburanmu di ibu kota Hanoi! Sebagai kota terbesar kedua di Vietnam, Hanoi menawarkan begitu banyak hal. Mulai dari bangunan kuno yang telah berdiri selama berabad-abad lamanya hingga museum yang menyimpan cerita kota Hanoi yang telah berumur lebih dari 1.000 tahun. Berikut ini adalah tempat-tempat yang wajib kamu kunjungi saat berada di Hanoi:

• Imperial Citadel of Thang Long

Sebagai bagian dari Situs Peninggalan Dunia UNESCO, Benteng Kekaisaran ini merupakan saksi bisu perjalanan sejarah yang amat panjang. Kawasan ini merupakan pusat aktivitas politik selama 13 abad berturut-turut dan sempat menjadi ibu kota negara selama 8 abad lamanya. Di sini, para pengunjung bisa melihat langsung peninggalan sejarah yang berasal dari abad ke-6 hingga abad ke-20.

• Teater Boneka Air

Dengan konsep unik dan menarik, pertunjukan boneka yang satu ini ditampilkan di atas panggung air. Teater Boneka Thang Long merupakan salah satu pertunjukan boneka yang paling terkenal di Vietnam, dengan pencahayaan ciamik dan pantulan boneka di atas air, menyaksikan pertunjukan ini akan menjadi pengalaman yang tidak akan terlupakan!

• Danau Hoan Kiem

Selain merupakan destinasi wisata yang terkenal di kalangan turis, danau ini menawarkan suasana yang begitu damai dan khas. Kamu bisa menemukan Kuil Ngoc Son yang berdiri di tengah danau dan terhubung langsung dengan jembatan yang ada di sampingnya. Keindahan danau di sekeliling kuil merupakan pemandangan yang tidak boleh kamu lewatkan!

• Kuil Bach Ma

Dibangun pada abad ke-11 oleh Kaisar Ly Thai To, kuil ini merupakan kuil tertua yang ada di Hanoi. Patung kuda putih yang bisa kamu jumpai di dalam kuil ini merupakan sebuah peninggalan sejarah dengan cerita yang tidak kalah menarik. Pada tahun 1839, sebuah kuil persembahan untuk Konfusius dibangun sebagai tambahan dan tentunya, masih bisa kamu kunjungi saat ini.

• Temple of Literature

Layaknya sebuah tempat yang menyimpan cerita sejarah, Temple of Literature merupakan sebuah kompleks tempat Konfusius menyebarkan ajaran kepada para murid-muridnya. Kawasan yang luas, pavilion yang penuh dengan hiasan, dan bangunan kuil yang ada di kompleks ini menawarkan suasana yang luar biasa.

• Mausoleum Ho Chi Minh

Di sini kamu bisa melihat langsung jenazah pemimpin terkemuka Vietnam, ‘Paman Ho’, yang sudah diawetkan. Tempat ini merupakan destinasi wisata yang sering dikunjung oleh penduduk lokal maupun turis sepanjang tahunnya.

• Museum Nasional Sejarah Vietnam

Museum yang megah ini dibangun oleh Ernest Hebrard dengan memadukan desain arsitektur khas Tiongkok dan Perancis. Koleksi museum di sini akan mengantarkanmu melihat kembali sejarah Vietnam.

• Menara Observasi Lotte

Menara Observasi Lotte merupakan salah satu destinasi wisata baru yang ada di Hanoi di mana kamu bisa melihat langsung pemandangan seluruh kota dari lantai 65 gedung ini.

Cari tahu lebih lanjut tentang kegiatan wisata dan tur di Hanoi

Dikunjungi tempat ini?

2. Kota Ho Chi Minh

Basílica de Nuestra Señora, Ciudad Ho Chi Minh, Vietnam, 2013-08-14, DD 03
Source: Photo by Wikimedia Commons user Diego Delso used under CC BY-SA 3.0

Dikenal juga dengan nama lamanya, Saigon, kota ini memiliki peran penting selama Perang Vietnam berlangsung. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai tempat menarik dan destinasi wisata untuk turis yang menunjukkan keanekaragaman budaya kota ini. Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi tempat terbaik di Ho Chi Minh:

• War Remnants Museum

Berkunjung ke museum ini akan membuatmu merasa seperti berada di zaman peperangan antara Amerika Serikat dan Vietnam yang berlangsung selama 30 tahun. Kamu bisa melihat langsung berbagai tank, pesawat, peralatan perang, dan penjelasan singkat tentang apa yang terjadi pada masa tersebut.

• Terowongan Cu Chi

Di sini, para pengunjung bisa melihat langsung ke dalam terowongan tempat di mana para pasukan Vietnam merencanakan strategi, berperang, dan berusaha bertahan hidup selama Perang Vietnam. Selama tur, pengunjung akan ditemani seorang pemandu dan dapat melihat film interaktif yang akan memudahkanmu mempelajari lebih jauh tentang taktik tentara Viet Cong saat perang.

• Menara Keuangan Bitexco

Bangunan setinggi 262 meter dan terdiri dari 68 lantai ini merupakan sebuah kontras yang menarik di antara bangunan bersejarah yang ada di sekelilingnya. Para pengunjung bisa melihat seantero kota dari atas dek dan menikmati minuman di Alto, bar yang tersedia di sini.

• Notre-Dame Basilica

Bangunan keagamaan ini didirikan oleh orang-orang Perancis yang pernah menduduki Vietnam dengan bahan bangunan yang juga diimpor langsung dari negeri asal mereka. Patung Virgin Mary dan desain arsitekturnya sangat kental dengan gaya bangunan khas Perancis.

• Kantor Pos Pusat Saigon

Sejak didirikan pada tahun 1891, bangunan aslinya masih terjaga dengan baik hingga kini. Bangunannya didesain oleh Gustav Eiffel, yang juga merupakan perancang Menara Eiffel yang terkenal dan identik dengan gaya arsitektur kolonial Perancis.

• Istana Reunifikasi

Istana Reunifikasi ini merupakan tempat di mana Vietnam Utara mengumumkan kemenangannya atas Amerika Serikat. Di era perang, bangunan ini juga merupakan markas besar dan berfungsi sebagai tempat mendiskusikan strategi perang.

• Kebun Binatang Kota

Kalau kamu berencana liburan bersama keluarga, kebun binatang ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Di sini kamu bisa melihat berbagai hewan khas kawasan Asia seperti gajah, kera, kudanil, harimau, dan reptil eksotis lainnya.

Cari tahu lebih lanjut tentang kegiatan wisata dan tur di Kota Ho Chi Minh

Dikunjungi tempat ini?

3. Hue

fisherman
Source: Pixabay

Hue merupakan sebuah kota yang terletak 700 km di selatan Hanoi dan berfungsi sebagai ibu kota di era Dinasti Nguyen. Kawasan yang juga termasuk dalam Situs Peninggalan Dunia UNESCO ini terletak di tepi sungai Song Huong atau yang juga dikenal dengan nama Sungai Perfume (Parfum). Hue masih berfungsi sebagai ibu kota hingga tahun 1945, karenanya kota yang satu ini menyimpan banyak cerita sejarah. Kamu bisa mengunjungi tempat-tempat di bawah ini saat kamu berada di Hue:

• Benteng Hue

Kompleks benteng yang sangat luas ini terdiri dari 4 buah benteng; Hoang Thanh (Imperial City), Tu Cam Thanh (Kota Ungu Terlarang), Dai Noi (Kota Bagian Dalam), dan Tranh Binh Dai (Kota Kuno). Sebuah pengalaman seru menantimu di kompleks benteng yang menyimpan berbagai cerita sejarah ini!

• Pemakaman Kaisar

Kota yang telah dipimpin oleh berbagai dinasti ini menyimpan pemakaman beberapa kaisar yang terletak di sepanjang Sungai Perfume. Beberapa di antaranya adalah makam Kaisar Minh Mang, Khai Dinh, Tu Duc, Dong Khanh, dan masih banyak lagi.

• Pagoda

Pagoda paling terkenal yang bisa kamu kunjungi di Hue adalah Pagoda Thien Mu, dengan struktur bangunan berbentuk segi delapan dan menjulang setinggi 21 meter. Pagoda lain yang bisa kamu kunjungi di antaranya Tu Dam, Tu Hieu, dan Huyen Khong.

Cari tahu lebih lanjut tentang kegiatan wisata dan tur di Hue

Dikunjungi tempat ini?

4. Nha Trang

22 tempat wisata di vietnam yang harus kamu kunjungi | nha trang
Source: www.klook.com

Kota pantai ini merupakan salah satu destinasi favorit, khususnya di kalangan para pecinta laut. Selain mengunjungi pantainya, kamu juga bisa mengunjungi tempat-tempat berikut ini di Nha Trang:

• Pantai Nha Trang

Pantai yang terbentang sepanjang 6 km dengan air laut biru yang tenang dan pasir berwarna keemasan di sekelilingnya ini menawarkan suasana yang tidak hanya menenangkan, tapi juga menyenangkan! Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas olahraga air atau berenang dan nikmati hidangan seafood serta hiburan malam yang tersedia di sepanjang pantai.

• Patung Buddha

Patung Buddha putih raksasa yang sedang duduk di atas bunga teratai ini bisa kamu lihat dari seluruh penjuru kota. Patung ini menjulang setinggi 14 meter dan untuk sampai ke sini, pengunjung perlu menjajaki 152 anak tangga yang ada di bawahnya.

• Menara Po Nagar Cham

Kuil yang dibangun di antara abad ke-7 dan ke-12 ini masih sering dikunjungi oleh orang-orang Cham, Tiongkok, Vietnam, dan penganut ajaran Buddha untuk sembahyang. Awalnya, kompleks kuil ini terdiri dari 7 atau 8 menara, namun saat ini hanya tersisa 4 menara.

• Pagoda Long Son

Sebagaimana umumnya pagoda yang didirikan pada abad ke-19, bangunannya berhias mozaik bergambar naga, ornamen dari gelas dan keramik, serta struktur bangunan yang lebih modern di area utamanya. Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi pagoda ini saat kamu berkunjung ke Nha Trang!

Cari tahu lebih lanjut tentang kegiatan wisata dan tur di Nha Trang

Dikunjungi tempat ini?

Nha Trang Sightseeing and Yangbay Waterfall Private Day Tour, Vietnam - Klook

Durasi: 7hrsDuration

5. Halong Bay (mulai USD 20.0)

Di sebelah timur laut Vietnam, kamu bisa menemukan keindahan air jernih, pulau batu kapur, pulau-pulau kecil, dan bebatuan. Beberapa pulau di sini memiliki nama yang unik seperti pulau Stone Dog and Teapot. Beberapa destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi adalah:

• Teluk Lan Ha

Kurang lebih 300 pulau batuan kapur yang ada di Lan Ha menawarkan pemandangan cantik dan suasana damai. Di sini kamu bisa melihat sekitar 200 jenis ikan, 400 jenis arthropoda, 500 jenis moluska, dan berbagai koral kasar dan halus yang bisa kamu temukan di bawah laut. Kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan snorkeling dan menikmati keindahan pantai.

• Gua Cat Co

Kamu bisa menemukan tiga pantai di sekitar Gua Cat Co dan masing-masing menawarkan berbagai aktivitas seru seperti naik kayak, windsurfing, dan lain sebagainya.

• Taman Nasional Cat Ba

Taman Nasional Cat Ba merupakan habitat asli langur berkepala putih dan banyak spesies lainnya. Saat berlibur di kawasan ini, sempatkan dirimu untuk berkunjung ke Taman Nasional Cat Ba.

• Cannon Fort

Di sini kamu bisa melihat langsung terowongan dan senjata yang digunakan di zaman Perang Dunia ke II. Selain memiliki makna sejarah yang penting, Cannon Fort juga merupakan tempat terbaik untuk melihat pemandangan seluruh kota.

• Gua Rumah Sakit

Dibangun selama tahun 1963 hingga 1965, bangunan dengan 3 lantai ini dilengkapi dengan 17 kamar yang berfungsi sebagai rumah sakit anti-bom rahasia saat Perang Vietnam.

Cari tahu lebih lanjut tentang aktivitas dan tur di Teluk Halong

Dikunjungi tempat ini?

Halong Bay boat Tour 4 hours from Halong city

Durasi: 4 hours

12 ulasan

6. Phan Thiet

Tháp Po Sah Inu, Phan Thiết, Bình Thuận
Source: Photo by Wikimedia Commons user Dongson*vmvn used under CC BY-SA 3.0

Phan Thiet merupakan ibu kota provinsi Binh Thuan yang ada di sebelah tenggara Vietnam. Kawasan ini merupakan pelabuhan nelayan yang terdiri dari pasar dan kedai makanan. Pantai Rang, Fairy Stream, dan pedesaan padat di sini akan membuatmu jatuh cinta pada Vietnam! Bangunan terkenal yang bisa kamu temukan di sini adalah Menara Po Sah Inu, sebuah kompleks reruntuhan kuil dan Menara Cham peninggalan Kerajaan Champa. Reruntuhan ini bisa kamu temukan di puncak bukit Ba Nai yang terletak di tengah kota Phan Thiet. Destinasi wisata lain yang populer di kalangan turis adalah Kuil Van Thuy Tu yang telah ada sejak abad ke-17, di mana pengunjung bisa menemukan sekitar 100 rangka hewan laut yang dipuja oleh penduduk setempat seperti rangka ikan paus.

Dikunjungi tempat ini?

7. Ha Long

Halong ensemble (colour corrected)
Source: Photo by Wikimedia Commons user Lycaon used under PUBLIC DOMAIN

Sebagai kota pusat pariwisata, pulau-pulau kecil di sekitarnya seringkali menjadi destinasi wisata para turis. Awalnya, sebagian besar penduduk lokal bekerja sebagai penambang batu bara sampai akhirnya industri pariwisata kawasan ini berkembang pesat. Pengunjung bisa dengan mudah memilih salah satu dari banyak pilihan resor dan restoran yang menghidangkan kuliner otentik serta tempat-tempat menarik lainnya.

Dikunjungi tempat ini?

8. Sapa

Terraced fields Sa Pa Vietnam
Source: Photo by Wikimedia Commons user Konstantin Krismer used under CC BY 3.0

Sapa merupakan sebuah kawasan dataran tinggi yang terletak di sebelah barat laut Vietnam. Kawasan ini dibangun pada masa kependudukan Perancis di tahun 1922, lengkap dengan villa dan perkebunan. Meskipun villa-villa tersebut sudah tidak ada lagi saat ini, pengunjung masih bisa melihat sisa bangunan yang masih berdiri seperti gereja Katolik. Kamu juga bisa melihat pemandangan pegunungan Hoang Lien Son di kawasan ini, hal inilah yang membuat Sapa menjadi base camp para pendaki.

Cari tahu lebih lanjut tentang perjalanan tur dan aktivitas di Sapa

Dikunjungi tempat ini?

9. Can Tho (mulai USD 144.0)

Terletak di kawasan Delta Mekong, Can Tho merupakan kota terbesar yang ada di kawasan delta dan merupakan kota terbesar keempat di Vietnam. Selain jembatan Can Tho, kamu juga bisa mengunjungi tempat-tempat di bawah ini:

• Pasar Apung Cai Rang

Pasar apung Cai Rang merupakan pasar apung terbesar yang ada di kawasan ini. Kunjungi pasar ini di pagi hari dan dapatkan barang dan bahan makanan dengan harga terbaik!

• Patung Ho Chi Minh

Patung ‘Paman Ho’ yang dikelilingi bendera palu arit ini merupakan destinasi populer yang tidak boleh kamu lewatkan.

• Bang Lang

Suaka burung yang satu ini merupakan habitat berbagai jenis burung bangau dan burung kuntul. Nikmati pemandangan berbagai jenis burung di area seluas 1,3 hektar ini!

• Kuil Ong

Berdiri menghadap Sungai Can Tho dan berada di dalam Aula Pertemuan Guangzhou, kuil Tiongkok ini didirikan pada abad ke-19. Cerita dan peninggalan sejarah kuil ini cukup menarik untuk dinikmati.

Dikunjungi tempat ini?

Can Tho, Floating Market, Mekong Delta Full-Day Tour with Boat

Durasi: 14 hours

32 ulasan

10. Pulau Phu Quoc

Sunrise At Phu Quoc Island
Source: Pixabay

Pulau sepi yang terletak di lepas pantai Kamboja dan Teluk Thailand ini merupakan tempat yang pas untuk melepas penat. Berencana berlibur di Pulau Phu Quoc? Berikut ini adalah tempat-tempat yang wajib kamu kunjungi:

• Pantai Panjang

Pantai Panjang terbentang sepanjang garis tepi pulau hingga Pelabuhan An Thoi. Di tepi pantainya, kamu bisa menghabiskan waktu dengan bersantai, berjemur, melakukan berbagai aktivitas olahraga air, dan menikmati segelas minuman atau menyantap berbagai hidangan yang tersedia di sini.

• Taman Nasional Phu Quoc

Taman yang meliputi sebagian besar bagian pulau ini merupakan bagian dari Cagar Biosfer UNESCO. Kamu bisa menghabiskan waktu dengan bersepeda di kawasan taman nasional yang masih hijau dan juga aman.

• Pabrik Saus Ikan

Salah satu destinasi menarik yang bisa kamu kunjungi saat berada di pulau yang padat ini adalah pabrik penyulingan Nuoc Mam Hung Thanh yang juga merupakan pabrik pembuatan saus ikan terbesar yang ada di kawasan ini. Tangki besar yang digunakan untuk menyimpan saus ikan ini memiliki daya tarik tersendiri. Sebagian besar saus ikan yang diproduksi di sini diimpor ke Jepang, Amerika Utara, dan Eropa.

• Museum Coi Nguon

Di museum pribadi ini kamu bisa melihat langsung kekayaan budaya murni Vietnam, berbeda dengan museum lain yang memamerkan keanekaragaman budayanya. Temukan perpaduan peradaban Vietnam modern dan kuno saat kamu mengunjungi museum ini!

Dikunjungi tempat ini?

11. Vung Tau

Statue of Jesus in Vung Tau
Source: Photo by Wikimedia Commons user Chris Phan used under CC BY-SA 2.0

Pusat pelabuhan Provinsi Ba Ria-Vung Tau ini terletak di semenanjung Vietnam Selatan. Di masa kependudukan Perancis, kota ini merupakan destinasi yang digandrungi oleh masyarakat kelas atas Perancis dan saat ini merupakan destinasi liburan akhir pekan dari Kota Ho Chi Minh. Lokasi Vung Tau yang spektakuler ini dikelilingi oleh 3 sisi samudera, pantai yang membentang panjang dan ramai dengan turis, serta Gunung Besar dan Kecil yang hijau sebagai latarnya. Di sini kamu juga bisa melihat beberapa bangunan dan jalan-jalan besar yang telah dibangun sejak era kolonial.

Dikunjungi tempat ini?

12. Da Nang

Cầu Rồng
Source: Photo by Wikimedia Commons user Bùi Thụy Đào Nguyên used under CC BY-SA 3.0

Da Nang merupakan salah satu kota pelabuhan di Vietnam yang sedang berkembang pesat. Kota ini dipenuhi hotel, apartemen, mall, dan semua hal yang berbau modern. Jembatan naga yang berada di atas Sungai Han dan pantai yang membentang sepanjang 30 km merupakan salah satu destinasi wisata populer di sini. Kamu bisa menghabiskan waktu dengan diving, naik yacht, ski air, dan bahkan memancing di pantainya!

Dikunjungi tempat ini?

13. Ha Tien

Ha Tien coast guard
Source: Photo by Wikimedia Commons user Daniel Berthold used under CC BY-SA 4.0

Kota kecil yang terletak di Provinsi Kien Giang ini berbatasan langsung dengan Kamboja. Sebagaimana kota kecil di Vietnam pada umumnya, kota ini dipenuhi dengan sawah, perkebunan lada, dan gua batu kapur yang ada di sekitar pantainya. Nikmati perpaduan menyenangkan dan ketenangan yang ditawarkan Ha Tien untukmu!

Dikunjungi tempat ini?

14. Haiphong

02-DU HANG PAGODA
Source: Photo by Wikimedia Commons user HoangTuanAnh used under CC BY-SA 3.0

Haiphong merupakan sebuah pelabuhan yang terletak di bagian barat laut Vietnam. Destinasi wisata utama di kawasan ini adalah bangunan-bangunan era kolonial Perancis. Saat berkunjung ke Haiphong kamu juga bisa mengunjungi tempat-tempat di bawah ini:

• Pagoda Du Hang

Pagoda yang merefleksikan desain bangunan dan ukiran Vietnam secara otentik ini telah mengalami proses pemugaran berulang kali selama 3 abad terakhir.

• Museum Hai Phong

Sejarah kota Hai Phong tersimpan dengan baik di museum kecil ini. Selain menawarkan cerita sejarah kota, taman di sekelilingnya menjadi nilai tambah yang melengkapi museum ini.

Dikunjungi tempat ini?

15. Mui Ne (mulai USD 18.69)

Kota resor Mui Ne menawarkan berbagai aktivitas seru untuk para wisatawan; windsurfing, kitesurfing, berlayar, dan banyak pilihan olahraga air lainnya. Mui Ne terletak di Laut Tiongkok Selatan, di bagian tenggara Vietnam. Deburan ombak rendah menjadikan pantai ini salah satu destinasi favorit turis sepanjang tahunnya.

Dikunjungi tempat ini?

Mui Ne Private Jeep Tour with ATV Optional

Durasi: 4hrsDuration

16. Qui Nhon

View of Quy Nhon
Source: Photo by Wikimedia Commons user Dragfyre used under CC BY-SA 3.0

Kota yang terletak di bagian tengah Vietnam ini terdiri dari 16 distrik dan 5 komune. Di sini, kamu bisa berkunjung ke pantai-pantainya atau berjalan di sekitar pesisir sambil menikmati hidangan lokal.

Dikunjungi tempat ini?

17. Taman Nasional Cat Tien (mulai USD 285.0)

taman nasional cat tien

Berada 150 km dari Kota Ho Chi Minh, kamu bisa berkunjung ke sebuah taman nasional hutan tropis yang berdiri di atas lahan seluas 72.000 hektar. Taman nasional Cat Tien berfungsi sebagai cagar alam populasi Badak Jawa Vietnam.

Selain itu, kamu bisa menghabiskan waktu dengan mendaki, naik sepeda gunung, dan menikmati pemandangan burung-burung yang ada di sini. Sebelum berkunjung, pastikan kamu sudah menghubungi pihak taman nasional untuk merencanakan kunjungan karena tempat ini hanya menerima kunjungan dalam jumlah terbatas.

Dikunjungi tempat ini?

Cat Tien National Park 2–Day Tour

Durasi: 2 day

2 ulasan

18. Mong Cai

Ban Gioc - Detian Falls1
Source: Photo by Wikimedia Commons user phgaillard2001 used under CC BY-SA 2.0

Kota kecil yang ada di Provinsi Quang Ninh di bagian utara Vietnam ini berbatasan langsung dengan Tiongkok. Saat ini Mong Cai tengah berkembang menjadi kota pelabuhan Vietnam. Destinasi menarik yang bisa dikunjungi oleh turis di antaranya adalah Air Terjun Ban Gioc, gua bersejarah, dan tentunya, pemandangan memukau di Cao Bang.

Dikunjungi tempat ini?

19. Kepulauan Con Dao


Kepulauan Con Dao dikenal juga dengan nama The Devil Islands. Nama The Devil Islands muncul karena pulau ini sempat digunakan sebagai tempat para narapidana di era kependudukan Perancis. Berada di kawasan lepas pantai Vietnam, 16 pulau ini sudah tidak lagi mengerikan karena telah menjadi destinasi favorit turis untuk melepas penat.


Selain menawarkan pantai-pantai yang indah, kamu juga bisa melakukan berbagai aktivitas olahraga air di sini seperti menyelam dan snorkeling d iair lautnya yang jernih. Saat ini, resor yang berdiri di antara hutan tropis di sekitarnya juga menawarkan akomodasi dan tur ke sekelilingnya. Para pengunjung juga bisa menyelam ke masa lalu pulau ini dengan mengunjungi bangunan bekas penjara yang masih ada di sini.

Dikunjungi tempat ini?

20. Tam Coc di Provinsi Ninh Binh


Tam Coc terletak di bagian utara Vietnam dan merupakan destinasi yang cocok untuk melakukan day trip dari Hanoi. Tam Coc berarti tiga gua, di mana kamu bisa menemukannya dikelilingi pemandangan ciamik. Jelajahi tebing batu kapur dan sawah dengan sungai yang membelahnya, kamu akan dimanjakan pemandangan hijau selama perjalanan menuju gua-gua tersebut. Jangan lupa abadikan momenmu setelah tiba di Gua Hang Cả, Hang Hai, dan Hang Ba.


Tur yang menawarkan perjalanan ke gua dengan naik perahu juga tersedia di kawasan ini. Kamu bisa menemukan jasa ini di beberapa toko apung. Sempatkan juga untuk mencicipi hidangan khas lokal untuk melengkapi perjalananmu.

Dikunjungi tempat ini?

21. Hoi An (mulai USD 80.0)

hoi an

Hoi An terletak di pusat kawasan tepi pantai Vietnam. Kamu bisa mengunjungi sebuah kota kuno yang masih utuh hingga hari ini. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa kota ini juga termasuk dalam daftar Situs Peninggalan Dunia UNESCO. Saat menyusuri Hoi An, kamu bisa melihat langsung bagaimana pengaruh kebudayaan Perancis, Tiongkok, dan Amerika Serikat melekat dengan kental di sini. Berikut ini adalah tempat-tempat yang bisa kamu kunjungi saat berada di Hoi An:

• Jembatan Jepang

Jembatan yang telah dibangun sejak abad ke-18 ini dulunya berfungsi sebagai perantara akses ke kawasan yang dikuasai Tiongkok. Struktur jembatan yang masih terjaga hingga saat ini merupakan satu hal yang tidak boleh kamu lewatkan!

• Museum Perdagangan Keramik

Museum ini menyimpan koleksi keramik Tiongkok, Vietnam, dan Jepang yang didapatkan dari penggalian situs arkeologis. Setiap keramik yang kamu temukan di sini memiliki keunikan khas negara asalnya masing-masing.

• My Son Sanctuary

Merupakan bagian dari Situs Peninggalan Dunia UNESCO, My Son Sanctuary menyimpan sisa peradaban Cham yang sempat menetap di Vietnam Selatan antara abad ke-2 dan ke-17. Kamu bisa menemukan banyak kuil persembahan untuk Dewa Hindu, salah satunya adalah Kuil Persembahan untuk Dewa Siwa.

• Pantai An Bang

Pantai indah yang ada di Hoi An ini menawarkan pemandanganGunung Marmer (Marble Mountain), Teluk Da Nang, Kota Da Nang, dan Pulau Cham yang ada di sekitarnya. Kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan berenang, naik perahu dayung, dan surfing saat berada di sini.

• Pantai Cua Dai

Pantai yang terbentang sepanjang 3 km ini juga merupakan bagian dari Situs Peninggalan Dunia UNESCO. Dengan air laut yang jernih dan ombak yang tenang, pantai ini aman untuk pengunjung yang ingin menghabiskan waktu dengan berenang.

Cari tahu lebih lanjut tentang kegiatan wisata dan tur di Hoi An

Dikunjungi tempat ini?

Hoi An: Farming and Fishing Tour with Bike and River Cruise

Durasi: 6.0 hour

3 ulasan

22. Kepulauan Cat Ba (mulai USD 128.0)

Kepulauan yang terdiri dari 367 pulau ini berada di sebelah tenggara Halong Bay. Setengah dari pulau-pulau ini merupakan bagian dari kawasan Taman Nasional Cat Ba. Pulau-pulau lainnya dihuni oleh penduduk keturunan campuran dan kamu bisa mencicipi kuliner otentik saat berkunjung ke pulau-pulau di sini, sambil menyantap seafood dan menikmati alunan musik.

Dikunjungi tempat ini?

Cat Ba 3-Day Island Tour with Lodging, Meals, Hotel Pickup

Durasi: 3 days

3 ulasan

Vietnam menyimpan beranekaragam kekayaan alam dan peninggalan sejarah

Kamu mungkin akan jarang sekali menemukan tempat yang kaya akan warisan sejarah dan ragam budaya, sekaligus cukup modern untuk menarik minat turis. Pastikan waktu liburanmu di Vietnam cukup untuk memaksimalkan pengalaman menjelajahi sejarah, kekayaan alam, dan berbagai aktivitas yang ditawarkan di sini!

Adakah tempat yang harus dilihat yang kami lewatkan? Beritahu kami tentang hal tersebut di bagian komentar atau tulis postingan di sini untuk membantu sesama pelancong!
Pengungkapan: Trip101 memilih daftar di artikel kami secara independen. Beberapa listingan di artikel ini berisi link afiliasi.

Sejarah


Dapatkan Trip101 di kotak masuk Anda

Berhenti berlangganan dalam satu klik. Lihat kebijakan Kebijakan Privasi informasi lebih lanjut tentang cara kami menggunakan data Anda

With an unquenchable thirst for excellence and a passion for globe-trotting, the Trip101 Editorial Team vows to serve up nothing but the finest content. They're here not just to assist in crafting...Read more

 Ingin berkontribusi sebagai Pakar Lokal?
Explore Vietnam
x
Sebarkan artikel menarik kami!
Back to top
Apakah Anda pernah mengunjungi salah satu dari tempat-tempat ini? Klik tombol ini untuk mengaktifkan fitur "Tambahkan Tip" kami dan bagikan pengalaman Anda.