Eksplorasi Pantai: 10 Kegiatan Seru di Hualien, Taiwan

Eksplorasi Pantai: 10 Kegiatan Seru di Hualien, Taiwan
Trip101 Editorial
Trip101 Editorial 
Diperbarui
| 4 menit membaca

Di antara Laut Pasifik dan Central Mountain Range terletak sebuah kota yang mewakili keindahan alam dan keberagaman budaya Taiwan. Meskipun kota ini merupakan kota metropolitan terbesar di pesisir timur, kota bernama Hualien ini bernuansa santai dan berbeda dibandingkan kota besar lainnya. Jika kamu siap untuk melihat lembah, gunung, tempat bersejarah, dan keindahan lainnya, artikel ini bisa menjadi panduanmu. Berikut 10 kegiatan seru di Hualien, kota cantik di pinggir laut.

1. Taman Nasional Taroko

Cimu Bridge 01
Source: Photo by Wikimedia Commons user Bernard Gagnon used under CC0

Ditetapkan pada 1986, Taman Nasional Taroko memiliki banyak air terjun, gunung, dan tebing marmer yang menakjubkan. Atraksi paling menarik adalah Taroko Gorge (lembah) yang memiliki panjang 19 km. Kamu bisa ikut aktivitas mendaki menyusuri lembah ini sambil melihat keindahan bebatuannya dari dekat. Kamu juga bisa mengunjungi tempat bersejarah Kuil Hsiangte dan Altar Chengchun. Altar ini dibuat untuk menghormati mereka yang kehilangan nyawa ketika membangun jalan tol utama.

Menyeberang jembatan gantung sepanjang 1,4 km adalah kesempatan untuk mengambil foto gua-gua dan sungai yang diseberanginya. Puncak gunung mencapai 3.000 m dan menjadi rumah bagi berbagai flora dan fauna. Untuk jasa pemanduan dan interpretasi selama menyusuri taman nasional, kamu bisa memintanya ketika mengisi lembar pendaftaran di situs resmi.

Taman Nasional Taroko

Alamat: 291, Fushi, Fushi Village, Xiulin Township, Hualien County

Waktu buka: 08.30 - 17.00

No. Telp: +886 3 862 1100

Situs: Taroko National Park

Dikunjungi tempat ini?

2. Danau Liyu

Taiwan LiYu Lake
Source: Photo by Wikimedia Commons user vegafish used under CC BY-SA 2.5

Danau Liyu adalah danau terbesar di Taiwan timur dan berjarak sekitar 20 km dari kota. Ada kegiatan seru untuk seluruh anggota keluarga di Danau Liyu seperti berkemah, bermain sepeda, berlayar, dan mendayung. Kamu juga bisa berjalan santai di pinggir danau sambil menikmati pemandangan dan suasana tenang. Jika kamu berkunjung pada April, pastikan kamu mampir pada malam hari untuk menyaksikan kunang-kunang yang berterbangan secara harmonis di atas permukaan air tawar. Penyewaan sepeda sekitar Rp45.000/jam sementar penyewaan kapal layar sekitar Rp140.000,00.

Danau Liyu

Alamat: 100, Huantan N. Rd., Shoufeng Township, Hualien County 974, Taiwan

Harga: masuk kawasan tanpa biaya

Waktu buka: 24 jam setiap hari

No. Telp: 886-3-8641691

Situs: Liyu Lake

Dikunjungi tempat ini?

3. Sixty Rock Mountain

Liushishi Mountain
Source: Photo by Flickr user Taiwan Scenery Ga... used under CC BY-SA 2.0

Sixty Rock Mountain, juga dikenal dengan nama Liushishi, berlokasi di sisi timur Desa Zhutian. Gunung ini mencapai ketinggian 800 meter di atas permukaan laut, sehingga memiliki panorama 360 derajat. Menurut masyarakat lokal, sawah di gunung ini adalah satu-satunya persawahan yang dapat menghasilkan 60 Dan jawawut selama masa pendudukan Jepang, sehingga dinamakan demikian. Agustus dan September adalah bulan terbaik untuk berkunjung, ketika bunga-bunga bermekaran. Pemandangan warna-warni bunga dan pegunungan akan cukup membuat kamu merasa perjalanan ini sepadan dengan energi yang kamu keluarkan.

Sixty Rock Mountain

Alamat: Zhutian Village, Fuli Township, Hualien County

Waktu buka: 24 jam setiap hari

Durasi: sekitar 3 jam

No. Telp: +886-3-882-1725

Situs: Sixty Rock Mountain

Dikunjungi tempat ini?

4. Shihtiping

Shihtiping Hualien, Taiwan
Source: Photo by Flickr user Allon Lim used under CC BY-ND 2.0

Apresiasi terhadap alam berlanjut ke Shihtiping, berlokasi sekitar 2 km utara Kankou. Tempat ini terbentuk akibat aktivitas vulkanis hingga ke dasar laut. Kamu bisa melihat hasil formasi batu yang unik di pesisir timur ini. NIkmati suasana dan suara pecahan ombak ketika mengagumi bebatuan, juga tumbuh-tumbuhan. Kamu juga bisa mengunjungi pusat informasi untuk belajar lebih banyak lagi tentang kehidupan dan vegetasi bawah laut, lewat pameran ilustrasi. Ada area kemah yang tersedia jika kamu ingin menginap.

Shihtiping

Alamat: Fengbin Township, Hualien County

Waktu buka: 24 jam; pusat informasi buka dari 09.00 - 18.00

No. Telp: +886 3 878 1452

Dikunjungi tempat ini?

5. Taman pinus (Pine Garden)

松園別館 Pine Garden - panoramio (2)
Source: Photo by Wikimedia Commons user lienyuan lee used under CC BY 3.0

Taman ini berlokasi di titik tertinggi kota dan pernah menjadi basis militer Jepang pada abad 20. Sekarang, taman ini telah menjadi salah satu destinasi wisata paling populer di Hualien. Kamu bisa mengeksplorasi bekas pusat komando dan mengamati pohon-pohon pinus yang telah berumur lebih dari ratusan tahun. Ada sekitar 200 pohon di area ini, semua terawat dengan baik. Panorama pusat kota dan Laut Pasifik juga layak dinikmati. Jika kamu punya waktu untuk bersantai, jangan lupa menikmati bangku-bangku yang tersedia. Lengkapi perjalanan kamu dengan membeli oleh-oleh di toko cinderamata.

Pine Garden

Alamat: 65, Songyuan St, Hualien City, Hualien County, Taiwan 970

Harga: mulai Rp25.000,00

Waktu buka: 09.00 - 18.00

No. Telp: +886 3 835 6510

Dikunjungi tempat ini?

6. Pelabuhan nelayan Hualien

Taiwan tourism 花蓮觀光漁港 Hualien seafood fish port 花蓮市 港濱路 Mar-2014 RKo
Source: Photo by Wikimedia Commons user Yauetepaings used under CC BY-SA 3.0

Salah satu cara lain mengapresiasi Hualien adalah dengan menyelami budaya lokal. Kamu bisa berjalan ke pelabuhan nelayan Hualien untuk melihat keseruan para nelayan lokal. Kamu akan melihat kapal berwarna-warni, berbagai jaring-jaring menangkap ikan, dan aktivitas harian para pekerja. Ada juga pasar tempat kamu bisa menikmati berbagai jenis makanan laut dan memasaknya langsung di restoran.

Pelabuhan nelayan Hualien

Alamat: Gangbin, Hualien City, Hualien County 970, Taiwan

Harga: tanpa biaya

Waktu buka: 24 jam setiap hari

Dikunjungi tempat ini?

7. Stone Sculpture Museum

精選文化局歷年所典藏的3件大型作品及14件小型石雕作品帶到臺北展出,企圖在喧囂城會中彰顯島嶼邊緣石雕之大美,突顯反璞歸真之藝術價值。

Posted by 花蓮藝文漫遊 on Thursday, 16 February 2017

Karena Hualien terkenal dengan batuan mineralnya, kota ini menjadi rumah bagi para pemahat berbakat. Kamu bisa melihat berbagai hasil karyanya dari di Stone Sculpture Museum di Jalam Wenfu. Museum ini satu-satunya di Asia Tenggara dan juga menampilkan berbagai pahatan batu dari berbagai seniman internasional. Bersiaplah untuk terpukau oleh koleksi modern dan tradisional. Kamu juga bisa belajar tentang kesenian ini dan sejarahnya yang kaya dari area audio dan video.

Stone Sculpture Museum

Alamat: 6, Wenfu Rd., Hualien City, Hualien County 970, Taiwan

Harga: mulai Rp13.000,00

Waktu buka: 09.00 - 17.00

No. Telp: +886 38 227121

Situs: Stone Sculpture Museum

Dikunjungi tempat ini?

8. Martyrs' Shrine

Martyrs' Shrine 070527 1
Source: Photo by Wikimedia Commons user User: ResTpeTw a... used under CC BY 2.5

Tak hanya menawarkan pemandangan kota dan pegunungan sekitar yang cantik, Kuil Martyrs juga menjadi tempat untuk mengapresiasi sejarah. Kuil ini berlokasi di atas bukit Taman Meiluen, dan awalnya dinamakan Karenko pada 1915 semasa kedudukan Jepang. Pada 1980an, KMT berubah menjadi Kuil Martyrs untuk mengenang pahlawan nasional yang meninggal pada Perang Dunia II. Kamu bisa menghormati para prajurit yang kehilangan nyawan lalu mengeksplorasi kuilnya. Kamu pasti akan menyukai kuil bergaya neo-Tiongkok ini.

Kuil Martyrs

Alamat: 970, Taiwan, Hualien County, Hualien City

Harga: tanpa biaya

Waktu buka: 09.00 - 17.00

No. Telp: +886 903 929 170

Dikunjungi tempat ini?

9. Tol Suhua

Taiwan 2009 SuHua Highway FRD 6746 Pano Extracted
Source: Photo by Wikimedia Commons user Wikipedia:Fred Hsu used under CC BY-SA 3.0

Tol Suhua terletak di antara Hualien dan Yilan. Ada banyak pemandangan tebing dan laut biru yang cantik sepanjang tol. Salah satu pemandangan indah adalah Chingsui Cliff, yang dinamakan dari salah satu keajaiban negara. Kamu bisa berhenti di pinggir jalan dan mengambil foto atau menikmati pemandangan berharga ini. Angin sejuk akan membantu merasa lebih rileks. Agar tetap aman, pastikan kamu mengendarai kendaraan dengan kecepatan rendah dan waspada pada batuan jatuh.

Dikunjungi tempat ini?

10. Pasar malam Dongdamen


Dibuka pada Juli 2015, pasar malam Dongdamen adalah tempat kamu mencari makanan enak dan keseruan malam. Ada lebih dari 400 lapak yang menawarkan berbagai makanan asli Taiwan dan Tiongkok. Jangan sampai melewatkan kesempatan mencoba Guangdong, Henan, makanan hasil panggangan di atas batu, dan babi liar goreng. Pasar ini juga memiliki lapak permainan seperti darts, pinball, dan masih banyak permainan lainnya.

Pasar malam Dongdamen

Alamat: 50, Zhongshan Rd, Hualien City, Hualien County, Taiwan 970

Waktu buka: 17.30 - 23.30

No. Telp: +886 977 690 913

Situs: Dongdamen Night Market

Dikunjungi tempat ini?

Selalu seru!

Alam, budaya, dan sejarah sangat menyenangkan di kota memikat ini. Selain itu, masyarakat lokal Hualien terkenal sangat baik dan ramah. Banyak sudah mengakui area ini sebagai pesisir metropolis paling indah di Taiwan dan sulit rasanya untuk membantahnya. Tinggalkan keriuhan dan nikmati ketenangan suasana Hualien sekarang juga.

Dikunjungi tempat ini?
Adakah tempat yang harus dilihat yang kami lewatkan? Beritahu kami tentang hal tersebut di bagian komentar atau tulis postingan di sini untuk membantu sesama pelancong!
Pengungkapan: Trip101 memilih daftar di artikel kami secara independen. Beberapa listingan di artikel ini berisi link afiliasi.

Sejarah


Dapatkan Trip101 di kotak masuk Anda

Berhenti berlangganan dalam satu klik. Lihat kebijakan Kebijakan Privasi informasi lebih lanjut tentang cara kami menggunakan data Anda

With an unquenchable thirst for excellence and a passion for globe-trotting, the Trip101 Editorial Team vows to serve up nothing but the finest content. They're here not just to assist in crafting...Read more

 Ingin berkontribusi sebagai Pakar Lokal?
Explore Hualien
x
Sebarkan artikel menarik kami!
Back to top
Apakah Anda pernah mengunjungi salah satu dari tempat-tempat ini? Klik tombol ini untuk mengaktifkan fitur "Tambahkan Tip" kami dan bagikan pengalaman Anda.