12 Hiburan Malam di Seoul, Korea Selatan

12 Hiburan Malam di Seoul, Korea Selatan
Trip101 Editorial
Trip101 Editorial 
Diperbarui
| 6 menit membaca

Segera setelah matahari terbenam, lampu-lampu kota Seoul menyala dan energi mengisi kota ini seketika. Ibu Kota Korea Selatan ini terkenal dengan kehidupan malamnya yang ramai. Hiburan malam di Seoul sudah tidak asing lagi baik bagi turis lokal maupun asing. Di sini terdapat kafe, bar, klub, dan banyak tempat lainnya yang buka 24 jam untuk pengunjung. Baca terus artikel ini untuk lebih jelasnya!

1. Menyaksikan pertunjukan teater (mulai USD 40.0)

12 hiburan malam di seoul, korea selatan | menyaksikan pertunjukan teater

Mungkin ini terdengar aneh, tetapi beberapa pertunjukan teater terbaik di Seoul adalah pertunjukan tanpa percakapan dan salah satunya adalah pertunjukan masak NANTA. Sejak NANTA menerima penghargaan pertamanya untuk penampilan terbaik di Edinburg Fringe Festival tahun 1997, pertunjukan-pertunjukannya menjadi pusat perhatian, terbesar di sepanjang sejarah Korea. NANTA pertama kali tampil di Broadway New York. Penampilan tanpa percakapan ini bergantung hanya pada perlengkapan-perlengkapan masak sebagai alat perkusi dan sisipan komedi di dalam plot ceritanya.

Pertunjukan tanpa percakapan lain di Korea contohnya Original Drawing yang menampilkan kolaborasi antara bakat artistik,musik, dan humor. Artis-artisnya menampilkan kemampuan menggambar yang luar biasa serta efek spesial seperti membuat riam air di lukisan air terjun dengan memberi sentuhan akhir di atas air. Ditambah lagi dengan interaksi humoris para aktornya dengan penonton yang membuat pertunjukan ini semakin menghibur dan spektakuler.

Dikunjungi tempat ini?

Seoul: Myeongdong Nanta Theater Show Ticket

Durasi: 1.5 hour

433 ulasan

2. Minum di klub dan bar olahraga (mulai USD 86.0)

Seoul telah menjadi tuan rumah penyelenggara beberapa turnamen olahraga seperti Asian Games 1986, Olimpiade dan Paralimpiade 1988, dan Piala Dunia FIFA 2002. Tidak heran klub dan bar bertemakan olahraga menjamur di penjuru kota yang menjadi pusat kegiatan olahraga Korea Selatan ini. Klub dan bar olahraga ini memiliki keunikan masing-masing, mulai dari basket, sepakbola, ke rugby. Meskipun kamu bukan penggemar olahraga, kamu tetap bisa menikmati segelas bir atau soju dan ikut bersorak dengan pengunjung lainnya di depan layar TV besar di Sam Ryan’s Sports Bar and Grill di Itaewon atau Phillies Pub di Haebangchon.

Dikunjungi tempat ini?

Seoul Hongdae Nighttime Pub Crawl with Small Group

Durasi: 3 hours

5 ulasan

3. Nikmati Pemandangan Malam di N Seoul Tower (mulai USD 126.0)

12 hiburan malam di seoul, korea selatan | nikmati pemandangan malam di n seoul tower
Source: www.viator.com

Berdiri teguh setinggi 236 meter (774 kaki), N Seoul Tower terletak di Gunung Namsan, puncak tertinggi kota Seoul. Menara komunikasi dan observasi ini bernama resmi YTN Seoul Tower dan lebih dikenal sebagai Namsan Tower atau Seoul Tower. Dengan tiket masuk seharga 10.000 KRW (130.000 IDR) untuk dewasa dan 8.000 KRW (100.000 IDR) untuk anak-anak dan orang tua, kamu bisa menikmati indahnya pemandangan lampu-lampu dan cakrawala kota di malam hari.

Dikunjungi tempat ini?

Night Views of Seoul including N Seoul Tower and Han River Cruise

19 ulasan

4. Mengunjungi Lotte World, taman rekreasi indoor terbesar di dunia (mulai USD 48.0)

12 hiburan malam di seoul, korea selatan | mengunjungi lotte world, taman rekreasi indoor terbesar di dunia
Source: www.viator.com

Untuk malam penuh kegembiraan, kunjungi tempat rekreasi terbesar di Seoul yang masuk ke dalam buku rekor Guinness World sebagai taman rekreasi indoor terbesar di dunia. Lotte World buka sepanjang tahun dan terdiri dari taman rekreasi indoor “Adventure” dan taman hiburan outdoor “Magic Island”. Kamu bisa naik Camelot Carousel yang menyenangkan atau roller coaster French Revolution yang menegangkan.Kamu juga bisa mempelajari budaya dan sejarah Korea di Folk Museum atau menyaksikan parade, pertunjukan sulap, dan pertunjukan laser.

Dikunjungi tempat ini?

Lotte World Theme Park Admission with Guide

8 ulasan

Seoul Tour Guide

Raymond Pahk

Raymond Pahk

Discover a vibrant mix of past, present, and future of Korea on a journey you'll never forget. Our tours unlock the secrets of Korean history and culture, offering a profound understanding of the people who make this nation unique. Explore ancient temples, bustling markets, and iconic landmarks, each whispering stories of Korea's fascinating past. Immerse yourself in traditional practices, s... Read more

Tours by Raymond

5. Manjakan diri di spa (jjimjilbang) (mulai USD 77.0)

Tempat spa tradisional seperti jjimjilbang penting dalam budaya modern Korea Selatan. Jjimjilbang yang arti harfiahnya “kamar yang dipanaskan” adalah tempat spa umum dimana kamu bisa bersantai dan beristirahat. Umumnya, jjimjilbang menyediakan kamar mandi dengan shower dan bathtub, kolam air panas, dan ruangan sauna. Jjimjilbang yang lebih berkelas menyediakan lebih: ruangan es, tempat olahraga, ruang game, noraebang, kolam renang mata air, restoran, salon, dan banyak lagi. Di Siloam Spa, kamu bisa menikmati ruangan-ruangan dengan unsur mineral yang berbeda-beda, seperti garam, kristal, arang, dan batu giok yang memiliki khasiat terapi masing-masing. Di Dragon Hill Spa, kamu bisa menikmati sesi pijat tradisional ala Thailand.

Dikunjungi tempat ini?

Seoul Traditional South Korean Half-Day Spa Experience

Durasi: 3 hours 30 minutes

2 ulasan

6. Naik kapal pesiar di Sungai Hangang (mulai USD 230.0)

Salah satu cara terbaik untuk menikmati Sungai Hangang yang terkenal adalah dengan naik kapal pesiar untuk menikmati pemandangan indah dan udara segar. Ada sekitar 7 dermaga tersedia dan masing-masing kapal pesiar memiliki tema yang berbeda-beda. Saat berlayar, kamu bisa melihat cantiknya beberapa bangunan dan tempat terkenal seperti N Seoul Tower, Jeoldusan Park, dan 63 City Building. FunKo menawarkan paket berlayar yang menarik seperti Dinner Buffet Cruise dengan pesta kembang api untuk 92.000 KRW (1.2 juta IDR) per orang dewasa.

Dikunjungi tempat ini?

Han River Evening Cruise and Gwangjang Night Market Tour

Durasi: 4 hours

2 ulasan

7. Clubbing di Gangnam


Sudah tidak diragukan lagi bahwa klub malam mendominasi hiburan malam di Seoul. Bahkan artis-artis Korea dan selebriti K-Pop pun rajin mengunjungi klub-klub di Seoul. Jadi, berpestalah sepanjang malam di beberapa klub-klub paling ekslusif di Gangnam, area utama yang terkenal sebagai pusat hiburan malam yang keren. Di sini terdapat klub mewah dan superior seperti Club Octagon (saat ini merupakan klub terbesar di Seoul) dan Club Bugatti Syndrome (dilengkapi dengan beberapa kolam renang di dalamnya). Untuk pengalaman clubbing yang tidak membuat kamu merogoh kocek dalam-dalam, kunjungi daerah Hongdae dan Sincheon.

Club Octagon

Alamat: 645 Nonhyeon-ro, Nonhyeon 1(il)-dong, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan

Buka: Kamis - Sabtu (10 malam – 6 pagi)

Kontak: +82 25780855

Facebook: Club Octagon

Club Bugatti Syndrome

Alamat: 587-1 Sinsa-dong, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan

Buka: Minggu - Kamis (8 malam – 6 pagi), Jumat - Sabtu (2 pagi – 12 siang)

Kontak: +82-1085411278 (WhatsApp), Untuk pertanyaan dan reservasi: bananahyeon (KakaoTalk)

Facebook: Club Bugatti Syndrome

Dikunjungi tempat ini?

8. Belanja besar-besaran di Dongdaemun Market (mulai USD 100.0)

Dongdaemun Market adalah tempat ikonis untuk belanja retail dan grosir. Di sini tempatnya pemasok pakaian terbesar di Korea Selatan. Di sini, kamu bisa beli semua jenis mode busana yang kamu inginkan mulai dari kain, bahan kerajinan tangan, sepatu, aksesoris, baju olahraga, apa saja ada di sini. Berdiri sejak tahun 1905, mulai dari pasar tradisional, tempat ini menjadi “Special Tourism Zone” atau Zona Khusus Pariwisata sejak tahun 2002.

Dikunjungi tempat ini?

Night Shopping Tour in Seoul

Durasi: 4 hours

7 ulasan

9. Bernyanyi sepenuh hati di tempat karaoke (Noraebang)


Noraebang secara harfiah artinya lagu (norae) dan ruangan (bang). Jadi, noraebang artinya tempat untuk menyanyi dimana orang-orang bisa memilih lagu K-Pop favoritnya dan lagu lainnya dari tangga lagu internasional. Di Luxury Su Noraebang di Hongdae, tarif rata-rata per ruangan adalah 20.000 KRW (260.000 IDR) per jam. Minuman, es krim, dan pop corn bisa kamu dapatkan sepuasnya dengan tambahan 1.000 KRW (13.000 IDR saja) untuk setiap orang. Ada banyak noraebang di Seoul. Jangan lupa tarif ruangannya cenderung naik menjelang malam. Tarif paling mahal di kisaran pukul 8 malam hingga pagi hari.

Luxury Su Noraebang

Alamat: 16, Apgujeong-ro 50-gil, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan

Buka: Senin - Sabtu (7 malam – 2 pagi) Minggu (7 malam – 1 pagi)

Telepon: +82 25189334

Dikunjungi tempat ini?

10. Berpartisipasi dalam sesi multi-bang


Di Korea Selatan, ada noraebang versi modern yang lebih menarik, dikenal sebagai multi-bang (atau multi-ruangan). Multi-bang menawarkan sesuatu yang lebih dari sekedar menyanyi. Di sini kamu menyewa ruangan di mana kamu bisa karaoke, nonton film dan tayangan TV, main game di Nintendo Wii atau Sony PlayStation, serta menikmati camilan dan minuman gratis. Di Seoul, multi-bang terdapat hampir di setiap sudut kota. Kisaran tarifnya mulai dari 10.000 KRW sampai 20.000 KRW (130.000 IDR sampai 260.000 IDR) untuk satu jam. Multi Plus di Hongdae, Seoul adalah salah satu multi-bang yang buka 24 jam.

Multi Plus, Hongdae

Alamat: 355-2 Seogyo-dong, Mapo-gu, Seoul, Korea Selatan

Telepon: +82 23337799

Dikunjungi tempat ini?

11. Ngemil di kafe 24 jam


Di Seoul, dengan senang hati kamu akan menemukan kafe-kafe yang beroperasi 24 jam hampir di setiap sudut kota. Bersantailah di salah satu cabang warung kopi terkenal di Korea seperti dal.komm untuk menikmati secangkir kopi sepulang dari noraebang. Salah satu cabangnya di Incheon menjadi lokasi shooting seri drama Korea “Descendants of the Sun” dan sejak saat itu, tempat ini ramai dikunjungi penggemar K-Pop dan drama Korea.

Jika kamu lebih suka baca buku ketimbang nonton TV, Culcom Book Cafe lebih cocok untuk kamu. Kutu buku dari berbagai generasi bisa menikmati bacaan-bacaan menarik dari buku-buku yang tersedia untuk dibaca dengan gratis. Kafe ini menjual makanan dan minuman, bahkan menyewakan iPad.

dal.komm Coffee

Alamat: 76 Sejong-daero, Sogong-dong, Jung-gu, Seoul, Korea Selatan

Telepon: +82 316971319

Situs: dal.komm Coffee

Culcom Book Cafe

Alamat: 40 Jongno 2-ga, Jongno-gu, Seoul, South Korea

Telepon: +82 27440553

Dikunjungi tempat ini?

12. Jalan-jalan di Sungai Cheonggyecheon


Cheonggyecheon Stream adalah sungai buatan sepanjang 10.9 kilometer yang dibangun dalam rangka restorasi kota. Sebelum restorasi di tahun 2005, sungai ini terabaikan. Sekarang, kamu bisa menikmati jalan santai di sepanjang sungai yang sepi ini meskipun letaknya tidak jauh dari salah satu pusat kota. Ini karena letak sungai yang jauh di bawah permukaan kota (lebh dari 4.6 meter atau 15 kaki).

Cheonggyecheon Stream

Alamat: Cheonggyecheon-ro, Sangwangsimni-dong, Jongno-gu, Seoul, Korea Selatan

Telepon: +82 2-2290-7111

Dikunjungi tempat ini?

Malam Tak Terlupakan di Seoul!

Hongdae Party District at Night, Seoul
Source: Photo by Wikimedia Commons user Ken Eckert used under CC BY-SA 4.0

Saat kamu mengunjungi Seoul lagi, coba bernyanyi di noraebang, nikmati sesi anti stres di jjimjilbang, atau bergembira di taman rekreasi Lotte World. Siapkan daftar hiburan malam ini saat kamu berpetualang di kota Seoul yang tidak pernah mati.

Adakah tempat yang harus dilihat yang kami lewatkan? Beritahu kami tentang hal tersebut di bagian komentar atau tulis postingan di sini untuk membantu sesama pelancong!
Pengungkapan: Trip101 memilih daftar di artikel kami secara independen. Beberapa listingan di artikel ini berisi link afiliasi.

Sejarah


Dapatkan Trip101 di kotak masuk Anda

Berhenti berlangganan dalam satu klik. Lihat kebijakan Kebijakan Privasi informasi lebih lanjut tentang cara kami menggunakan data Anda

With an unquenchable thirst for excellence and a passion for globe-trotting, the Trip101 Editorial Team vows to serve up nothing but the finest content. They're here not just to assist in crafting...Read more

 Ingin berkontribusi sebagai Pakar Lokal?
Explore Seoul
x
Sebarkan artikel menarik kami!
Back to top
Apakah Anda pernah mengunjungi salah satu dari tempat-tempat ini? Klik tombol ini untuk mengaktifkan fitur "Tambahkan Tip" kami dan bagikan pengalaman Anda.