Malaysia Dalam Satu Hari: 9 Tour Kuala Lumpur Terbaik - Diperbarui 2024

Trip101 Editorial
Trip101 Editorial 
Diperbarui
| 5 menit membaca

Berkunjung ke sebuah negara sebagai wisatawan seringkali membuat kita harus merencakan kunjungan dengan rinci. Tanpa pengetahuan khusus, mengikuti tour Kuala Lumpur informatif dengan pemandu wisata saat mengunjungi kota ini akan sangat membantu kamu menemukan dan mendapatkan pengalaman yang mengesankan. Kami telah mengumpulkan 10 paket tour terbaik untuk liburanmu selanjutnya!

1. Tur Situs Bersejarah di sekitar Melaka (mulai USD 127.0)

Melaka
Source: Photo by user Mohd Fazlin Mohd ... used under CC BY 2.0

Selama tur ini, kamu akan keliling kota Melaka, sebuah situs yang termasuk dalam daftar peninggalan bersejarah UNESCO. Kamu tidak hanya mengangumi gedung-gedung peninggalan jaman kolonial, tapi di sini kamu juga bisa menikmati hidangan tradisional! Tur kamu akan dimulai dari pusat situs yang ditandai dengan Bangunan Stadthuys, sebuah kompleks bangunan yang terkenal dengan warnanya yang merah menyala. Dari sini, kamu akan melanjutkan perjalanan ini ke Bukit St. Paul. Kamu juga akan mampir ke gereja tertua di Asia Tenggara yang dikelilingi pemandangan indah Kota Melaka di sekitarnya. Saat makan siang, kamu bisa menyantap hidangan khas Baba Nyonya. Setelah itu, kamu bisa berjalan santai di Jonker Street yang dihiasi kedai-kedai tua dari jaman kolonial serta warung antik dan kafe-kafe kecil di sepanjang jalannya. Untuk melengkapi perjalananmu, kamu akan diajak ke sebuah Klenteng Tionghoa yang dihiasi dengan berbagai ornamen cantik dan mengakhiri perjalananmu di benteng dengan desain arsitektur Eropa yang masih bertahan di Asia Tenggara, yaitu A Famosa.

Dikunjungi tempat ini?

Malacca City Tour from Kuala Lumpur: St Pauls, A Famosa, Lunch

Durasi: 8 hours

317 ulasan

2. Mengamati Berbagai Spesies Burung di Fraser’s Hill (mulai USD 128.0)

Panorama view
Source: Photo by user Jan used under CC BY 2.0

Sebanyak 270 spesies burung yang bersarang di dalam hutannya, Fraser’s Hill pastinya adalah surga bagi para pecinta burung. Kamu akan diajak berkeliling selama 2 jam di hutan sejuk Fraser’s Hill dan menelusuri tempat-tempat yang cocok untuk mengamati keindahan spesies-spesies burung tropis seperti Flycatcher (burung penangkap serangga), Minivet, dan Sibia. Dipandu oleh seorang ahli pengamat burung, pemandu tur kamu akan mengidentifikasi suara burung yang ada di hutan ini. Kalau kamu cukup beruntung, kamu bisa melihat dan bahkan mengambil foto Dollarbird, Laughingthrush, Murai Hijau, atau Red-bearded Bee-eater di jalur sepanjang 50 km ini!

Dikunjungi tempat ini?

Bukit Fraser Private Birdwatching Tour and Kuala Lumpur Pickup

Durasi: 8 hours

3. Mengamati Kunang-Kunang di Kuala Selangor (mulai USD 80.0)

Sungai Selangor
Source: Photo by user John Mason used under CC BY 2.0

Bersiaplah untuk terkesima saat kamu melihat ribuan kunang-kunang di Kuala Selangor! Mengawali perjalanan ini, kamu akan berkunjung ke benteng kuno Kota Melawati dan dilanjutkan dengan mampir ke Royal Mausoleum, tempat peristirahatan terakhir ketiga sultan pertama Selangor. Kemudian, kamu akan menghabiskan waktu menjelajahi Taman Nasional Kuala Selangor, dimana kamu bisa mengamati burung-burung yang sedang bermigrasi, lutung budeng (lutung berbulu abu-abu), kupu-kupu langka dan burung-burung tropis. Saat matahari terbenam, kamu akan melanjutkan perjalanan ke Kampung Kuantan dimana kamu bisa melihat populasi kunang-kunang terbesar di Malaysia. Dengan menggunakan perahu dayung pribadi, kamu akan menelusuri hutan bakau dan menikmati keindahan ribuan kunang-kunang yang bersinar di sekitarmu!

Dikunjungi tempat ini?

Kuala Lumpur to Kuala Selangor: Fireflies Boat Tour and Dinner

Durasi: 8 hours

91 ulasan

4. Melepas penat di hutan cagar alam Taman Negara (mulai USD 160.0)

Taman Negara
Source: Photo by user Jeffery Wong used under CC BY-ND 2.0

Menghabiskan waktu seharian jalan-jalan di kawasan hutan cagar alam terbaik Malaysia seluas 4.343 km (2698sq. mi) persegi dan berjalan diatas jalur kanopi terpanjang di Asia Tenggara tentunya akan memacu adrenalinmu. Berjalan sepanjang Teresek Hills Trek, kamu akan dikelilingi ratusan spesies tanaman dan burung yang akan terus memicu indramu. Untuk melengkapi pengalaman ‘menyatu dengan alam’, pemandu tur akan membagikan cerita tentang keindahan alam yang ada seperti sungai, air terjun, gua, dan pegunungan. Setelah makan siang di atas perahu mengapung, nahkoda kapal akan membawamu mengarungi 7 arung jeram yang berada di sepanjang sungai. Kamu akan merasakan pengalaman otentik kehidupan pedesaan ‘Orang Asli’ dan mempelajari tradisi mereka.

Dikunjungi tempat ini?

Taman Negara Full-Day Tour from Kuala Lumpur

Durasi: 10 to 12 hours

55 ulasan

Kuala Lumpur Tour Guide

Shazriza Rais

Shazriza Rais

5. Menghabiskan Waktu bersama Keindahan Alam di Dataran Tinggi Cameron (mulai USD 130.0)

IMG_2739
Source: Photo by user Ken Marshall used under CC BY 2.0

Terkenal akan wisata alamnya, di Dataran Tinggi Cameron kamu bisa menikmati pemandangan 8.000 hektar kebun teh yang asri, derasnya air terjun dan desa-desa suku Aborigin. Di sisi lain, kamu bisa mencoba mengunjungi peternakan kupu-kupu dan serangga; sebuah surga tersembunyi bagi 5.000 kupu-kupu yang menari di atas bunga-bunga cantik. Terakhir, kamu bisa memetik sendiri stroberi dari kebunnya sebelum melihat perkebunan buah dan sayuran lainnya di Dataran Tinggi Cameron. Kalau kamu tertarik dengan alam dan perkebunan, tur ini adalah pilihan yang sempurna buatmu!

Dikunjungi tempat ini?

Day Tour Hill Resort Cameron Highlands

Durasi: 10 hours

16 ulasan

6. Jelajahi Kota Kolonial Inggris di Ipoh (mulai USD 145.0)

Kellie's Castle
Source: Photo by user musimpanas used under CC BY-ND 2.0

Menghabiskan waktu seharian di Ipoh dan menikmati wisata alam seperti Pulau Orangutan tentunya akan menjadi pengalaman yang cukup mengesankan buat kamu. Di sini, kamu bisa jalan-jalan ke Kek Lok Tong, sebuah gua yang sudah ada selama berabad-abad. Di dalamnya terdapat sebuah kuil yang terbentuk dari batu gamping dan kuil Sam Poh Tong yang tidak kalah terkenal. Mampir makan siang di Old Town sebelum mengunjungi Leaning Clock Tower dan bangunan stasiun tua di dekatnya. Kamu akan mengakhiri perjalananmu hari itu dengan mendengar kisah cinta yang menjadi legenda Istana Kellie, sebuah bangunan besar dengan desain arsitektur Inggris yang tidak rampung dibangun.

Dikunjungi tempat ini?

Ipoh Private Day Trip from Kuala Lumpur with Lunch

Durasi: 14 hours

5 ulasan

7. Kuil dalam gua di Gua Batu (mulai USD 13.0)

Terkenal dengan kekayaan ragam budaya, tradisi, dan agamanya, Gua Batu merupakan kawasan gua batu gamping yang di dalamnya terdapat berbagai kuil Hindu. Kamu akan dengan mudah mengenali Gua Batu setelah menjelajah sejauh 272 langkah dan menemukan Patung Dewa Murugan berwarna keemasan di pintu masuknya. Ratusan ribu umat akan datang membawa Kavadi, seserahan yang dibawa dan dipersembahkan sebagai bentuk pemujaan saat festival Thaipusam. Bersama seorang pemandu tur, kamu akan diajak mempelajari asal mula penyebaran agama Hindu di sini. Selain berkunjung ke gua tersebut, kamu juga akan diajak jalan-jalan di jalanan warna-warni Little India, Brickfields yang juga menawarkan berbagai macam toko unik dan hidangan yang lezat! Setelah menghabiskan waktu selama 3 jam, kamu bisa mampir ke pusat batik untuk belajar seni tradisional tekstil ini sebelum akhirnya ke Royal Selangor Visitor Center untuk mempelajari seni kuno pandai besi dalam mengolah timah.

Dikunjungi tempat ini?

Batu Caves Tour from Kuala Lumpur

Durasi: 3 hours

10 ulasan

8. Tur Gedung Administrasi Kenegaraan di Putrajaya (mulai USD 50.0)

Perdana Putra
Source: Photo by user pratanti used under CC BY 2.0

Siapa yang mengira berjalan-jalan di gedung administrasi akan menjadi pengalaman yang menyenangkan? Jalan-jalan ke kompleks gedung administrasi kenegaraan di Putrajaya akan memberikan kamu pengalaman baru yang cukup unik. Jangan lewatkan kubah Masjid Putra yang berwarna merah muda, jembatan yang didesain dengan begitu indah, dan kantor Perdana Menteri di Perdana Putra. Lalu, kamu bisa melanjutkan perjalanan ke Taman Warisan Pertanian untuk melihat produk pertanian lokal yang diproduksi di sana. Nikmati pemandangan halaman Sahn yang dihiasi saluran air dan akhiri perjalananmu di salah satu sirkuit balap paling terkenal di dunia, Sirkuit Balap Formula 1 Sepang!

Dikunjungi tempat ini?

Kuala Lumpur to Putrajaya Day Trip with Round-Trip Transport

Durasi: 3 hours 30 minutes

10 ulasan

9. Hidangan Laut di Pulau Ketam

Pulau Ketam
Source: Photo by user Ania Mendrek used under CC BY-ND 2.0

Jalan-jalan ke Pulau Ketam memberi kamu kesempatan untuk menelusuri kota nelayan yang dibangun di atas rawa bakau yang berkesan buatmu! Kamu akan bersinggungan langsung dengan kehidupan sehari-hari para nelayan dan penduduk di desa nelayan ini. Sebuah pengalaman baru yang menawarkan sensasi yang begitu kontras dengan kehidupan perkotaan di Malaysia. Terkenal dengan berbagai hidangan laut yang disajikan dengan bumbu asli Malaysia, kamu bisa mencoba salah satu dari sekian banyak restoran di sini. Meskipun tidak termasuk dalam paket, kamu tidak perlu khawatir, hidangan di sini tidak terlalu mahal! Tidak hanya itu, kamu akan diajak berkeliling ke Istana Sultan Selangor dan 2 situs religi terkenal di Malaysia yaitu Masjid Sultan Salahuddin Abdul Aziz dan pemberhentian terakhir di Kuil Thean Hou: sebuah kuil setinggi 6 lantai untuk memuja Dewa Laut Mazu.

Dikunjungi tempat ini?

Kuala Lumpur, Pulau Ketam Village, Thean Hou Temple: Day Tour

Durasi: 8 hours

23 ulasan

Menikmati tempat-tempat terbaik di Malaysia!

Untuk menambah wawasan serta pengalaman menarik yang tidak terlupakan, kamu pertimbangkan untuk menyewa jasa layanan tour guide lokal dari tour Kuala Lumpur tersebut yang bisa membantu kamu berkeliling tempat-tempat ini, karena tidak semua informasi tersedia di pamflet yang dibagikan, terlebih jika ini adalah pengalaman pertama kamu di Malaysia!

Dikunjungi tempat ini?
Adakah tempat yang harus dilihat yang kami lewatkan? Beritahu kami tentang hal tersebut di bagian komentar atau tulis postingan di sini untuk membantu sesama pelancong!
Pengungkapan: Trip101 memilih daftar di artikel kami secara independen. Beberapa listingan di artikel ini berisi link afiliasi.

Sejarah


Dapatkan Trip101 di kotak masuk Anda

Berhenti berlangganan dalam satu klik. Lihat kebijakan Kebijakan Privasi informasi lebih lanjut tentang cara kami menggunakan data Anda

With an unquenchable thirst for excellence and a passion for globe-trotting, the Trip101 Editorial Team vows to serve up nothing but the finest content. They're here not just to assist in crafting...Read more

 Ingin berkontribusi sebagai Pakar Lokal?
Explore Kuala Lumpur
x
Sebarkan artikel menarik kami!
Back to top
Apakah Anda pernah mengunjungi salah satu dari tempat-tempat ini? Klik tombol ini untuk mengaktifkan fitur "Tambahkan Tip" kami dan bagikan pengalaman Anda.